Selasa 29 Dec 2015 19:15 WIB

Menhan AS: Pengusiran ISIS dari Ramadi Langkah Signifikan

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Ani Nursalikah
Ashton Carter
Foto: Blommberg
Ashton Carter

REPUBLIKA.CO.ID, HAWAII -- Presiden AS Barack Obama di tengah liburannya di Hawaii menerima kabar kemajuan pasukan Irak di Ramadi. Gedung Putih mengapresiasi kemajuan Pasukan Keamanan Irak dalam perjuangan mengambil Ramadi.

"Merebut kembali Ramadi adalah bukti keberanian, tekad dan komitmen kita bersama untuk mendorong ISIL (ISIS) dari tempat perlindungannya," kata Gedung Putih dalam sebuah pernyataan.

(Baca: Setelah Ramadi, Irak Targetkan Ambil Alih Mosul)

Menteri Pertahanan AS Ash Carter mengatakan, pengusiran ISIS oleh pasukan keamanan Irak adalah langkah maju yang signifikan untuk mengalahkan militan tersebut.

"Sekarang penting bagi pemerintah Irak memanfaatkan kesempatan ini guna menjaga perdamaian di Ramadi, mencegah kembalinya ISIS dan ekstremis lainnya, juga memfasilitasi kembalinya warga Ramadi ke kota," kata Carter.

(Baca: Inggris dan AS Ucapkan Selamat Irak Kuasai Ramadi)

Para pejabat Amerika mengatakan, koalisi pimpinan AS mendukung pasukan Irak telah melakukan lebih dari 630 serangan udara di daerah selama enam bulan terakhir. Koalisi juga memberikan pelatihan dan peralatan perang.

Koalisi pimpinan AS yang mencakup negara-negara besar Eropa dan Arab telah melancarkan kampanye udara terhadap posisi ISIS di Irak dan Suriah, sejak sepertiga dari wilayah Irak jatuh ke ISIS pada pertengahan 2014.

(Baca: Abadi: 2015 akan Jadi Tahun Berakhirnya ISIS di Irak)

sumber : Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement