Senin 04 Jan 2016 20:47 WIB

Akhirnya Sanksi Larangan Buat Barcelona Berakhir

Aleix Vidal
Foto: REUTERS/Albert Gea
Aleix Vidal

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Larangan bagi juara Eropa Barcelona untuk mendaftarkan pemain-pemain baru yang sudah berlangsung setahun berakhir pada Senin (4/1), yang akhirnya membuat rekrutan-rekrutan musim panas Aleix Vidal dan Arda Turan dapat melakukan debut mereka.

Meski terkena skors dari FIFA karena pelanggaran-pelanggaran peraturan terhadap perekrutan-perekrutan pemain asing di bawah usia 18 tahun, Barca mencatatkan tahun paling sukses urutan kedua dalam 116 tahun sejarah mereka.

Pasukan Luis Enrique meraih lima trofi secara keseluruhan, termasuk treble winners yakni menjuarai Liga Spanyol, Liga Champions, dan Piala Raja.

Bagaimanapun, setelah bermain imbang pada empat pertandingan terakhirnya di Liga Spanyol sehingga tertinggal dua angka dari Atletico Madrid di puncak klasemen, Vidal dan Turan diharapkan dapat menambah kedalaman tim untuk laju yang dapat mencapai 16 pertandingan sebelum akhir Februari.

"Akhirnya, sanksi itu berakhir," kata Vidal, yang didatangkan dari Sevilla pada Juni dengan nilai transfer yang dilaporkan sebesar 20 juta euro, kepada Barca TV. Dan Vidal berpeluang melakukan debutnya melawan bekas klubnya Espanyol di Piala Raja pada Rabu.

"Saya tidak tahu kapan saya akan dapat memainkan menit-menit pertama saya, namun sang pelatih tahu kami telah berlatih selama beberapa bulan untuk berada pada kondisi prima ketika ia memerlukan kami." 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement