Selasa 05 Jan 2016 16:55 WIB

Warga Pesisir Pantai Harap Waspada, Ada Apa?

Rep: C33/ Red: Winda Destiana Putri
Banjir
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Banjir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warga yang tinggal di wilayah pesisir pantai patut meningkatkan kewaspadaan menyusul Pintu air Pasar Ikan terpantau berada di posisi Siaga dua, Selasa (5/1/2016).

Posisi itu terus bertahan sejak pukul 05.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.

Dari data yang dihimpun lewat situs resmi Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, tinggi muka air pintu air Pasar Ikan mencapai 200 cm pada siang ini. Sehingga BPBD mengimbau warga sekitar pantai untuk berhati-hati.

"Antisipasi dan waspada banjir di wilayah pesisir pantai," tulis keterangan resmi pada Selasa, (5/1).