REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Direktur Utama Pelindo II, RJ Lino kembali menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri. Lino menjalani pemeriksaan sejak pukul 09.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB.
Usai pemeriksaan Lino memilih bungkam mengenai proses pemeriksaan. Lino lebih banyak menebar senyum kepada wartawan.
"Pemeriksaan sangat menyenangkan lah. Rileks sekali," ucap Lino singkat, di Bareskrim, Rabu (6/1).
Sementara itu, kuasa hukum Lino, Haroe M Soewarno menambahkan, pemeriksaan kali ini berjalan biasa. Lino juga masih diperiksa sebagai saksi. Menurut Haroe, kliennya masih akan dimintai keterangan lagi yaitu 19 Januari mendatang.
"Nanti untuk melengkapi saja, slip gaji, berkas gaji sama aset yang dimiliki pak Lino," katanya.
Dalam kasus ini, penyidik baru menetapkan satu tersangka yaitu mantan Direktur Teknik dan Operasional Pelindo II, Ferialdy Noerlan (FN). Penyidik tengah mengembangkan keterlibatan pihak lain dalam kasus ini.
Sebelumnya, Wakil Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim, Kombes Agung Setya mengatakan hingga saat ini penyidik belum menetapkan tersangka lain selain FN.
"Kita sedang membangun kontruksi pembuktian untuk tersangka FN dan kawan-kawan," kata Agung.