REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Pelatih Everton Roberto Martinez mengeluarkan pujian setinggi langit untuk penyerang timnya Romelu Lukaku. Berkat gol bomber tim nasional Belgia itu, the Toffees berhasil menaklukkan Manchester City 2-1 pada semifinal pertama Piala Liga Inggris di Goodison Park, Kamis (7/1) dini hari WIB.
Lukaku telah mencetak 19 gol dalam semua kompetisi musim ini. Dalam 12 laga terakhir, ia telah mengemas 12 gol.
"Statistik yang ada mendukung setiap penilaian bagus untuk Lukaku. Dari sudut pandang kami, ia penyerang sempurna untuk kami," kata Martinez dikutip dari Independent, Kamis (7/1).
Dalam laga melawan City, eks penggawa Chelsea itu terus memberi masalah bagi pertahanan lawan. Duet Nicolas Otamendi dan Martin Demichelis tak mampu membendung kekuatan fisik Lukaku.
Namun, aksi sang bomber harus dibayar mahal. Ia mengalami cedera pergelangan kaki dan diragukan tampil pada laga lanjutan bersama Everton.
"Saya tidak tahu apakah ia tampil pada akhir pekan ini, tapi saya tidak mengharapkan sesuatu yang serius terjadi padanya," tutur Martinez dilansir dari Sky Sports.