Jumat 08 Jan 2016 10:02 WIB

Dua Pemuda Tertangkap Warga Saat Rampok Pengemudi Mobil

Rep: c33/ Red: Bilal Ramadhan
Ilustrasi Perampokan
Foto: Republika On Line/Mardiah diah
Ilustrasi Perampokan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua perampok muda nyaris berhasil merampok pengemudi mobil di Jalan Raya Bekasi, Jakarta Timur. Keduanya perampok pemuda itu bernama Riyani Ady Yoga (18 tahun) dan Syaipul Anwar (16 tahun).

Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Timur Kompol Husaima mengkonfirmasi usaha perampokan itu terjadi pada Kamis, (7/1) sekitar pukul 17.30 WIB. Tepatnya perampokan itu terjadi di Jalan Raya Bekasi KM 22, Cakung Barat, Cakung, Jakarta Timur. Korban diketahui bernama Roni (20), seorang wiraswasta asal Serang, Banten.

"Iya dua pemuda itu berusaha merampok tapi tertangkap. Barang bukti kejadian itu satu unit HP Merk Samsung," katanya kepada Republika.co.id, Jumat (8/1).

Husaima menjelaskan kronologis kejadian berawal ketika korban sedang mengemudikan mobil pick up bersama saksi Masril sebagai keneknya. Kondisi lalu lintas sedang macet tapi tiba-tiba  dihampiri sekitar lima orang.

Salah satunya menodongkan sebilah pisau ke arah korban. Sementara yang lain berhasil mengambil satu unit ponsel merek samsung milik korban. "Karena korban takut sehingga korban membiarkan HP miliknya diambil pelaku. Setelah pelaku telah mengambil ponselnya, korban berteriak sehingga warga sekitar berhasil menangkap dua dari lima pelaku berikut barang bukti hasil kejahatanya," jelasnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement