Jumat 08 Jan 2016 11:06 WIB

Gaya Copet Berakhir di Kopaja

Rep: c33/ Red: Teguh Firmansyah
Ilustrasi Pencopetan
Foto: Republika On Line/Mardiah diah
Ilustrasi Pencopetan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua pria yang diketahui bernama Jhon Butar Butar dan Borket naik Kopaja P19. Namun bukannya hendak ke suatu tujuan, kedua pria itu naik Kopaja cuma untuk menjalankan aksinya sebagai pencopet.

Kanit Reskrim Polsel Metro Menteng Jakarta Pusat AKP Ridwan Soplanit mengonfirmasi pencurian atau pencopetan itu pada Kamis, (7/1) sekitar pukul 13.30 WIB. Pencopetan itu terjadi di dalam bus Kopaja P19 yang melintas depan Gedung Plaza Permata Jalan MH Thamrin Menteng Jakarta Pusat. Diketahui korban benama Pisony.

"Iya benar ada copet di Kopaja kemarin. Barang buktinya satu unit telepon genggam merk LG Type GPro Light dan satu unit handphone merk blackberry type 9310," katanya kepada Republika.co.id, Jumat (8/1).

Ridwan menjelaskan, kronologis kejadian bermula saat korban naik bus kopaja P19 dari depan Sarinah Jl.MH Thamrin Menteng Jakarta Pusat. Korban duduk di kursi paling belakang, kemudian handphone korban merk LG Type G Pro light dan Blackberry 9310 di masukan ke dalam tas. Lalu saat duduk tas tersebut dipangku di sebelah kanan korban.

"Borket duduk di samping kanan korban, saat korban hendak turun dan bangun Jhon menghalang-halangi korban di pintu belakang. Saat korban sudah turun korban menyadari resleting tas sudah terbuka dan diketahui dua unit handphone nya sudah hilang. Jhon mengalihkan dengan mengatakan pelakunya sudah lari ke depan. Lalu korban langsung menarik Jhon turun dari kopaja dan menyerahkan ke Polpos Thamrin," jelasnya.

Ridwan mengimbau masyarakat tetap waspada dan saling mengingatkan di lingkungan kerja masing-masing. Sebab di awal tahun para pelaku menggunakan kesempatan untuk lakukan kejahatannya saat para target sibuk dengan pekerjaan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement