Senin 11 Jan 2016 11:45 WIB

Kalahkan Will Smith, Leonardo DiCaprio Raih Best Actor di Golden Globe 2016

Leonardo DiCaprio saat menerima penghargaan di ajang Golden Globe ke-71
Foto: AP Photo
Leonardo DiCaprio saat menerima penghargaan di ajang Golden Globe ke-71

REPUBLIKA.CO.ID, -- Leonardo DiCaprio menjadi bintang kelas atas dunia berikutnya yang meraih penghargaan di ajang Golden Globe 2016. DiCaprio meraih penghargaan untuk kategori "Best Actor in a Drama Movie" atas perannya di film "The Revenant".

Mengutip E!online, Senin (11/1), DiCaprio mengalahkan nama aktor lainnya seperti Bryan Cranston (Trumbo), Michael Fassbender (Steve Jobs), Eddie Redmayne (The Danish Girl) dan Will Smith (Concussion).

Dalam sambutannya, DiCaprio mengucapkan selamat kepada rekan-rekannya sesama aktor sebelum mengungkapkan pengalamannya menjalani syuting film tersebut.

"Dua tahun lalu kami menemukan diri kami berada jauh didalam alam dengan semua komplikasi dan keindahannya yang memberi kami inspirasi gambar," ujar DiCaprio.

Ia mengatakan "The Revenant" adalah tentang bertahan hidup, tentang adaptasi dan tentang kemenangan semangat manusia.

"Dan lebih dari semua itu, ini adalah tentang kepercayaan," kata dia.

DiCaprio lantas berterima kasih pada sutradara Alejandro Innaritu dan lawan bermainnya di film, Tom Hardy.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement