REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Juventus tidak berencana menjual penyerang Simone Zaza atau bek Daniele Rugani, kata pelatih tim juara Italia itu Massimiliano Allegri.
"Saya telah katakan berkali-kali, Zaza dan Rugani bertahan di Juventus," kata Allegri kepada para pewarta seperti dilaporkan Reuters, Senin (11/1).
"Ini tidak seperti jika Zaza bermain lebih sedikit, ia harus pergi. Ia tampil dengan baik saat ini karena ia mencetak gol-gol penting dan telah banyak berkembang."
Juve membeli Zaza (24), yang telah bermain sebanyak tujuh kali untuk timnas Italia, dengan harga 18 juta euro dari Sassuolo pada tahun lalu.
Laporan-laporan media telah mengait-ngaitkannya dengan sejumlah klub Liga Primer Inggris, termasuk Arsenal, Tottenham Hotspur, dan West Ham United.
Rugani (21) kembali ke Juventus dari Empoli pada tahun lalu.
"Pemain hebat diperlukan untuk mengembangkan tim. Sulit untuk menemukan pemain hebat pada Januari," kata Allegri, mengacu kepada bursa transfer bulan ini.
Juventus yang menghuni peringkat kedua akan bermain melawan Udinese, yang berada di peringkat ke-12 di Serie A pada akhir pekan ini.