Rabu 13 Jan 2016 12:08 WIB

Tak Ingin Mandek, Atiqah Hasiholan Terima Tawaran Komedi

Atiqah Hasiholan
Foto: Republika/Amin Madani
Atiqah Hasiholan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atiqah Hasiholan didapuk menjadi salah satu pemeran dalam serial komedi televisi "OK-JEK". Berperan dalam serial tersebut, dikatakan Atiqah, dirinya jadi seperti menantang diri sendiri.

Atiqah, yang lebih sering bermain film drama, mengaku sempat merasa mandek sebagai artis karena belum pernah bermain komedi. Karena itu, begitu ada tawaran bermain komedi, ia langsung menerima.

"Ternyata komedi susah," kata dia di Jakarta, Selasa.

Demi peran dalam serial komedi itu Atiqah memperbanyak pengetahuan dengan menonton film komedi selain belajar dengan aktor lain yang terlibat dalam serial itu, seperti Oka Antara.

"Saling belajar lah, satu sama lain," kata Atiqah.

Atiqah baru kali ini terlibat dalam serial televisi. Selama ini ia lebih banyak bermain dalam film layar lebar.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement