REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juventus hampir pasti mendapatkan penggawa anyar pada bursa transfer kali ini. Si Nyonya Tua telah sepakat menandatangani gelandang Genoa yang dipinjamkan ke Pescara Rolando Mandragora.
Menurut Sky Sport Italia, dalam beberapa hari ke depan Juve akan mengumumkan secara resmi perekrutan tersebut. Kubu hitam putih bersedia mengeluarkan mahar sebesar tujuh juta euro (Rp 105 miliar) demi mendatangkan pesepak bola berusia 18 tahun.
Juve bisa menambah pembayaran dengan jumlah yang sama ke Genoa. Ini terkait kinerja dan bonus penampilan. Dilansir dari Football Italia, Mandragora dikontrak selama lima tahun ke depan. Namun, saat ini I Bianconeri belum akan menampung youngstar tersebut.
Sang pemain masih bermain untuk Pescara hingga penghujung kompetisi. Baru pada bursa transfer musim panas ia merapat ke Turin.
Mandragora menjalani debut di Serie A pada 29 Oktober 2014. Ketika itu timnya bertemu Juve dan menang 1-0 di kandang. Ia menjadi bagian bagian dari tim nasional Italia U-21. Laga perdananya bersama Azurrini kelompok usia tersebut terjadi pada Agustus 2015 melawan Hungaria.