Ahad 17 Jan 2016 07:54 WIB

Chelsea Nyaris Dipermalukan, City Ancam Leicester

Liga Primer Inggris.
Foto: Wonderpunter
Liga Primer Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Sebanyak tujuh pertandingan digelar di pekan ke-22 Liga Primer Inggris pada Sabtu (16/1) malam waktu setempat.

Tuan rumah Chelsea nyaris dipermalukan saat menjamu tim tamu Everton di Stamford Bridge. Sempat tertinggal 2-3 hingga menit injurytime, John Terry akhirnya menyelamatkan timnya lewat golnya pada menit 90+8. Gol tersebut sekaligus penebusan Terry atas gol bunuh dirinya pada menit 50.

Sementara itu, Manchester City berhasil menang besar 4-0 dari menjamu Crystal Palace. Tambahan tiga poin ini sempat membawa City menggeser Leicester dari puncak klasemen dengan keunggulan selisih gol.

Namun, Leicester berhasil kembali merebut puncak klasemen setelah menambah satu poin dari hasil imbang 1-1 menghadapi tuan rumah Aston Villa. Leicester memimpin klasemen dengan torehan 44 poin.

Meskipun demikian, City yang berada di posisi kedua tersebut masih bisa mengancam posisi Leicester yang hanya unggul satu poin. Berikut hasil pertandingan Liga Primer Inggris pada Sabtu pekan ini.

Hasil-hasil Pertandingan Liga Primer Inggris pada Sabtu:

Aston Villa 1 (Gestede 75) Leicester 1 (Okazaki 28)

Bournemouth 3 (Gosling 10, Daniels 54-pen, Afobe 75) Norwich 0

Chelsea 3 (Costa 64, Fabregas 66, Terry 90+8) Everton 3 (Terry 50-og, Mirallas 56, Funes Mori 90)

Manchester City 4 (Delph 22, Aguero 41, 68, Silva 84) Crystal Palace 0

Newcastle 2 (Perez 6, Wijnaldum 15) West Ham 1 (Jelavic 49)

Southampton 3 (Ward-Prowse 5, 35-pen, Tadic 72) West Brom 0

Tottenham 4 (Eriksen 42, 67, Dembele 60, Kane 79-pen) Sunderland 1 (Van Aanholt 40)

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Manchester City Manchester City 9 7 2 0 20 11 23
2 Liverpool Liverpool 9 7 1 1 17 12 22
3 Arsenal Arsenal 9 5 3 1 17 7 18
4 Aston Villa Aston Villa 9 5 3 1 16 5 18
5 Chelsea Chelsea 9 5 2 2 19 8 17
sumber : Antara/AFP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement