Rabu 20 Jan 2016 17:55 WIB

Rep: Mgrol 58/ Red: Sadly Rachman

Buku Mewarnai Bukan Hanya untuk Anak-Anak

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mewarnai dengan krayon atau pensil warna biasanya merupakan kegiatan anak-anak. Tapi saat ini sudah ada buku mewarnai dewasa yang dapat membantu menghilangkan stres.

Trina Lucido menciptakan buku mewarnai bagi orang dewasa, yakni “Color, Write, and Create.” Buku mewarnai ini terdiri dari 40 halaman berisi sketsa bunga, burung, dan bentuk-bentuk geometri yang digambar dengan tangan, ada juga tempat untuk menulis jurnal.

Dilansir VOA, Lucido mengatakan gagasan dibalik buku ini adalah ingin mendorong orang-orang supaya kreatif. Ia juga tersanjung dengan masukan positif pelanggannya. Mereka merasa ini adalah sesuatu yang bisa membantu melepas stress.

Buku mewarnai bagi orang dewasa merupakan bisnis besar. Pada bulan Desember lalu, lima dari 10 buku terlaris di Amerika Serikat adalah buku mewarnai.

 

 

Video Editor: Casilda Amilah