Sabtu 30 Jan 2016 11:06 WIB

Pilkada Susulan, KPU Khawatir Partisipasi Rendah

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Esthi Maharani
Pilkada (ilustrasi)
Foto: berita8.com
Pilkada (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) meminta Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) mengajak masyarakat agar ikut memilih dalam pilkada ketika membagikan formulir C6 atau surat pemberitahuan kepada para pemilih.

"Jadi supaya C6 tidak hanya dibagikan saja, juga menginfokan ke rumah tangga untuk datang ke hari H," kata Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ferry Kurnia Rizkiyansyah di Jakarta, Sabtu (29/1).

Ia berharap hal tersebut dilakukan petugas KPPS untuk Pilkada susulan daerah yang akan digelar dalam waktu dekat, yakni Kota Manado, Kabupaten Simalungun dan Kota Pematangsiantar. Hal ini untuk meningkatkan partipasi pemilih di Pilkada tersebut.

Bercermin dari dua Pilkada susulan lainnya yakni Kalimantan Tengah dan Kabupaten Fakfak yang partisipasi pemilihnya jauh dari target KPU 77,5 persen.

"Itu yang harus dilakukan di Manado atau Simalungun yang sedang dipersiapkan," kata Ferry.

Ferry menekankan, perlu sosialisasi massif kepada masyarakat untuk mengajak masyarakat turut serta dalam Pilkada. Terlebih, untuk Pilkada susulan yang sempat tertunda pelaksanaannya.

"Disamping juga pemerintah daerah tentunya melakukan aktivitas sosialisasi secara gencar, misalnya betul-betul diinfokan secara lebih luas hari libur nasional (saat pemungutan suara) di daerah itu," kata dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement