REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengacara Reza Pahlevi, Leo Siregar, yang melaporkan Indra Bekti mengatakan, korban penipuan dan pelecehan seksual Indra Bekti masih banyak.
Ia mengatakan, Reza akhirnya memberanikan diri untuk melaporkan pelecehan dan penipuan tersebut karena sudah ada korban lainnya yang berani mengadu.
"Reza tidak berani melaporkan karena menerima ancaman, ia takut bagaimana bicara dengan media," kata Leo, Selasa (2/2).
Ia mengatakan, kasus Reza menggunakan bukti yang cukup kuat. Ada dua bukti yang sudah diberikan kepada kepolisian. Namun, ia tidak menyebutkan bukti apa saja. Ia mengatakan, hal tersebut sudah menjadi wewenang penyidik.
Leo menambahkan, beberapa bukti, seperti percakapan telepon, Whatsapp, dan pesan singkat juga sudah diberikan ke polisi. Ia mengatakan, beberapa teman artis juga mengetahui kedekatan keduanya. Karena itu, Reza semakin berani untuk melapor.
Baca juga, Ini Rincian Laporan Indra Bekti Terhadap Lalu Gigih Arsanofa.
Leo mengatakan, belum ada ancaman fisik yang diterima Reza, tapi hanya beberapa ancaman kecil via telepon. Saat dilacak, nomor yang digunakan untuk mengancam sudah tidak aktif lagi.
Reza Pahlevi juga menantang Indra Bekti yang mengatakan tidak pernah mengenal dirinya. Karena, semua bukti percakapan dan beberapa teman yang lain mengetahui kedekatan mereka. "Saya minta Indra ke sini sumpah di atas Alquran kalo tidak mengenal saya," kata Reza.