Sabtu 06 Feb 2016 09:35 WIB

Polisi Beri Pemahaman Pidana Korupsi ke Kepala Sekolah

Korupsi yang dilakukan aparat hukum dinilai memiliki dampak lebih berbahaya, ilustrasi
Korupsi yang dilakukan aparat hukum dinilai memiliki dampak lebih berbahaya, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDARLAMPUNG -- Kepolisian Daerah Lampung memberikan sosialisasi atau pemahaman terkait tindak pidana korupsi kepada para kepala sekolah di Kabupaten Lampung Tengah.

"Sosialisasi diberikan untuk memberikan pemahaman kepada kepala sekolah agar tidak perlu takut dalam penggunaan anggaran sekolah, sehingga tidak mudah diintimidasi oleh pihak lain," kata Direktur Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Lampung Kombes Dicky Patrianegara di Bandarlampung, Jumat (5/2).

Menurut dia, sangat disayangkan apabila kejadian ancaman mundur kepala sekolah hanya disebabkan takut dengan adanya intimidasi dari pihak lain seperti oknum wartawan dan LSM. "Mereka tidak perlu takut, selama tidak menyalahi aturan yang ada tentu akan baik-baik saja," ujarnya.

Ia melanjutkan, sesuai dengan arahan Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin, untuk mendukung dan mempercepat pembangunan di Provinsi Lampung, maka sosialisasi ini sangat penting dipahami oleh pihak-pihak terkait. "Kami akan melakukan sosialisasi tentang tindak pidana korupsi. Tujuannya agar masyarakat khususnya para kepala sekolah bisa mengerti dan tidak takut untuk menggunakan anggaran yang diperuntukkan mempercepat pembangunan," katanya.

Ini merupakan hal yang dianggap penting karena banyak hal yang harus diketahui masyarakat, sehingga tidak menghambat pembangunan yang telah direncanakan pemerintah untuk memajukan suatu daerah. "Tujuan lainnya tentu agar dapat menunjang peningkatan kesejahteraan masyarakat di daerah ini," katanya.

Pihaknya juga mengimbau agar anggaran yang digunakan bisa tepat guna dan transparan, sehingga terhindar dari kecurigaan, pikiran negatif atau intimidasi dari pihak lain.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement