REPUBLIKA.CO.ID,VERONA -- Kubu Inter Milan Ingin melanjutkan trend positf. Pelatih Inter, Roberto Mancini berharap penampilan apik seperti ketika mengalahkan Chievo Verona dipertahankan.
"Tim tampil sangat baik melawan Chievo. Tim bekerja keras dan menciptakan banyak peluang," kata allenatore berusia 51 tahun dikutip dari Football Italia, Ahad (7/2).
Pada giornata ke-24 Serie A, giliran Hellas Verona jadi lawan Nerazzurri. Laga kedua tim berlangsung di stadion Marc'Antonio Bentegodi, Verona, Sabtu (7/2) malam WIB.
Meski percaya diri, Mancini mewaspadai potensi kejutan tim lawan. Ia menilai dalam beberapa pekan terakhir kubu tuan rumah mengalami banyak peningkatan.
Skuat gli Scaligeri meraih empat poin dalam dua pertandingan teranyar. Itu yang diwaspadai Mancini.
"Jadi kami tidak bisa menyimpan pemain hanya untuk partai melawan Fiorentina," ujar eks-juru taktik Galatasaray dan Manchester City.
Usai bertemu Verona, Inter bertandang ke markas La Viola. Hingga giornata ke-23 Mauro Icardi dan rekan-rekan berada di tangga keempat klasemen sementara, mengantongi 44 poin.