REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor senior Slamet Rahardjo Djarot menyarankan untuk menyerahkan fenomena LGBT pada Tuhan. Menurutnya, hal itu sudah di luar kendali manusia. "Sebagai orang beragama, menurut saya paling tepat serahkan semua pada Allah SWT," ujar pria 67 tahun itu, yang ditemui di Taman Ismail Marzuki Jakarta, Kamis (18/2).
Slamet mengatakan ia tidak mendukung para praktisi LGBT. Namun, ia juga tidak ingin mem-bully dan menyudutkan mereka.
Masalah tersebut dinilainya cukup kompleks. Slamet mengungkap, ia sendiri bakal shock jika anak atau keluarganya mengakui diri demikian. "Sebaiknya hidup normal saja," kata Slamet sambil mengklarifikasi bahwa pemberitaan sejumlah media soal ia terlibat pembicaraan terkait LGBT bersama DPR adalah tidak benar.