Senin 22 Feb 2016 22:07 WIB

Pria Asal Cibinong Ditemukan Meninggal dalam Mobil

Ilustrasi petugas mengidentifikasi jenazah.
Foto: Antara/Bima
Ilustrasi petugas mengidentifikasi jenazah.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Seorang pria ditemukan meninggal dunia di dalam mobilnya yang terparkir di Jalan Raya Keradenan, Sukahati, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (22/2).

"Ditemukan identitas korban bernama Endang Suherman, warga Kelurahan Pambuaran, Cibinong, usia 54 tahun," kata Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita Puspitalena.

Jenazah korban ditemukan setelah petugas menerima laporan adanya mayat dalam mobil minibus Toyota Avansa bernomor polisi F 1185 DJ. Setelah diperiksa dengan membuka mobil tersebut, korban didapati telah meninggal dunia.

"Diduga korban terkena serangan jantung pada saat berkendaraan, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan maupun pencurian," katanya.

Untuk memastikan penyebab meninggal dunia, dilakukan pemeriksaan medis terhadap jenazah korban di Rumah Sakit Umum Daerah Cikaret.

"Sesuai identitas korban, pihak keluarga telah dihubungi, jenazah disemayamkan di rumah duka," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement