REPUBLIKA.CO.ID, Putri bungsu mantan Presiden Abdurrahman Wahid, Inayah Wahid punya 'anak' tiga. Padahal, belum pernah tersiar kabar jika dia sudah menikah. Tentu saja, karena anak yang dimaksud di sini tak lain anak-anak Inayah dengan berperan sebagai ibu di lakon drama musikal Kandil dan Kampung Srundeng.
"Tokoh ini jelas bukan saya. Mereka transmigran, ibunya petani, punya anak tiga. Sementara saya hidup di kota, urban, single, belum nikah, terus tiba- tiba punya anak tiga, itu jelas tantangan. Saya harus bisa mikir-mikir kalau ibu harus ngapain yah, posisi saya sebagai ibu bagaimana, challenge gitu," ujarnya kepada Republika.co.id saat ditemui di sesi latihan, Ahad (21/2) lalu.
Inayah mengakui, tiap tokoh di setiap pertunjukan pasti menantang. Dia pun mengatakan perannya kali ini sangat seru apalagi harus menghadapi lawan main anak kecil yang masih umur tujuh tahun. "Penuh tantanganlah. Gimana yah, anak kecil disuruh main di depan banyak orang, kita juga harus berusaha membujuk dan kadang nggak tau harus ngapain lagi, itu suka dukanya. Bagi saya sih itu pembelajaran," kata perempuan yang pernah bermain dalam pementasan teater monolog #3Perempuanku tahun lalu.
Untuk tujuan mulia seperti penggalangan dana Yayasan Sayap Ibu, Inayah mengaku sangat bersyukur dan puas bisa tampil dalam drama musikal yang Arniyani Arifin, seorang pemerhati masalah anak-anak dan kelestarian budaya di Indonesia. Acara pementasan drama musikal ini akan digelar pada Ahad (28/2) Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jakarta.
"Semua hasilnyakan untuk Yayasan Sayap Ibu, jadi saya melakukan ini bener- bener berdasarkan karena pertama keinginan untuk konstribusi pada Yayasan Sayap Ibu, yang kedua karena memang passion-nya disitu (bermain teater)," ujarnya.
(Baca Juga: Yayasan Sayap Ibu Gelar Drama Musikal Kandil dan Kampung Srundeng)
Pementasan ini menceritakan tentang sifat kemandirian, keberanian dan ketekunan seorang anak perempuan bernama Kandil. Kecerdikannya dan kreativitasnya Kandil ditonjolkan dalam pementasan ini untuk mencari cara agar Kandil, ibu serta adik-adiknya dapat pergi ke Jakarta mencari ayahnya tak kunjung pulang.
Drama Musikal "Kandil dan Kampung Srundeng" juga melibatkan nama-nama besar lainnya seperti Lea Simanjuntak, Baim Wong, Happy Salma, Gabriel Harvianto, Ziva Magnolya serta Ghea Panggabean. Sampai sejauh ini tiket pementasan drama musikal "Kandil dan Kampung Srundeng" yang disiapkan telah hampir terjual habis.