REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kebakaran di Bukit Duri Jakarta Selatan berhasil dipadamkan. Api sudah dijinakkan sekitar pukul 11.00 WIB. Meski demikian, penyebab kebakaran masih belum diketahui.
"Belum diketahui, masih diselidiki. Saya juga belum bisa menduga," kata Kepala Suku Dinas Jakarta Selatan Irwan di Jakarta, Selasa (23/2).
Sebelumnya, kebakaran terjadi di Jalan Bukit Duri Pangkalan RT 05 dan 06 RW12, Tebet, Jakarta Selatan. Api dengan cepat menghanguskan tujuh bangunan di lokasi kejadian.
Irwan mengatakan, api melahap bangunan semi permanen di tempat tersebut. Bangunan yang terbuat dari triplek itu, dia menjelaskan, disambar api dengan cepat. "Itu bangunan terletak di samping kali dan yang didekat pager rel kereta milik pt kai," katanya.
Sebelumnya, sebanyak 43 unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api. Rincian 25 unit Sudin PKP Jaktim, 15 unit dari Sudin PKP Jaksel, dan tiga unit dari Dinas PKP DKI Jakarta.