Selasa 23 Feb 2016 15:22 WIB

149 KK Warga Kalijodo Telah Pindah ke Rusunawa Marunda

Rep: c21/ Red: Andi Nur Aminah
Warga Kalijodo mengantre untuk mendapatkan kunci Rusunawa Marunda Blok 11, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (22/2). (Republika/Yasin Habibi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Warga Kalijodo mengantre untuk mendapatkan kunci Rusunawa Marunda Blok 11, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (22/2). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA  -- Posko pendaftaran dan penanganan warga RW 5, Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (23/2), telah sepi dikunjungi warga yang akan pindah ke Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Marunda. Camat Penjaringan, Abdul Khalit, mengatakan, sebanyak 149 kepala keluarga (KK) telah pindah sejak Ahad (21/2) lalu. "Dari hari minggu sudah 113 KK. Sedangkan, siang ini sudah pindah 36 KK," kata dia, Selasa (23/2).

Di RW5, Kelurahan Pejagalan, terdapat kurang lebih 350 bangunan, 726 KK, dan 2.268 penduduk. Khalit menerangkan, untuk membantu proses pemindahan warga, sekitar 14 truk turut membantu sehari sekali. Ada sebanyak 10 truk bantuan dari Satpol PP yang dipergunakan. Sedangkan, empat truk lagi adalah bantuan dari Dinas Kebersihan DKI Jakarta. 

"Untuk personel, terdapat bantuan dari Satpol PP 50 personel, Dishub 20 personel, dan 70 PPSU. Kalau Dinas Kebersihan, hanya armada," kata dia. 

(Baca Juga: Pengelola Bongkar Sendiri Gereja di Kalijodo)

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement