Ahad 28 Feb 2016 16:33 WIB

Mobil Dirampok, Fatwa Dibacok

Rep: Issha Harruma/ Red: Ani Nursalikah
Mobil yang menjadi sasaran perampokan
Foto: JAK TV
Mobil yang menjadi sasaran perampokan

REPUBLIKA.CO.ID, BINJAI -- Sebuah mobil dirampok dan dibawa kabur di Jalan Manggis, Limau Sundai, Kota Binjai, Sumatra Utara, Ahad (28/2). Perampok juga melukai pengemudinya dengan senjata tajam saat merampas mobil tersebut.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Helfi Assegaf mengatakan perampokan itu terjadi sekitar pukul 04.00 WIB. "Korban bernama Surya Fatwa (55 tahun), warga Jalan Jambore 12, Perumnas Berngam, Binjai Kota," kata Helfi, Ahad (28/2).

Dalam perampokan ini, pelaku membawa kabur mobil korban Suzuki APV hitam dengan nomor polisi BK 1490 RE. Perampok menggunakan senjata tajam dalam beraksi.

"Korban mengalami dua luka robek di kepala bagian belakang, luka robek di bagian dagu dan luka gores di tangan kiri," ujarnya.

Aksi perampokan ini, lanjut Helfi, diketahui setelah korban yang terluka parah minta tolong kepada warga. Kepala lingkungan setempat, Irwansyah kemudian melaporkan hal tersebut ke Polsek Binjai Barat. Sedangkan korban langsung dibawa warga ke RSUD Djoelham Binjai untuk mendapatkan pertolongan pertama.

"Personel yang piket langsung ke TKP dan lanjut ke RSU Zulham untuk mengecek keadaan korban. Kasusnya masih diselidiki dan para pelaku terus diburu," kata Helfi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement