REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Bank Mandiri membangun Kampus Mandiri University di kawasan Wijayakusuma, Daan Mogot, Jakarta Barat guna mencetak praktisi perbankan yang unggul dan profesional. Pembangunan gedung Kampus Mandiri University ini diharapkan akan selesai pada 2018.
Direktur Utama Bank Mandiri, Budi Gunadi Sadikin menjelaskan, Mandiri University ingin menjadi 'mesin yang memproduksi' talenta-talenta handal di bidang finansial bagi Mandiri Group, serta masyarakat luas. Talenta yang dihasilkan diharapkan memiliki kompetensi teknikal unggul di pasar dan berjiwa kepemimpinan yang mumpuni sehingga mampu menjadi role model bagi lingkungan.
"Kami berharap keberadaan kampus perbankan ini akan menjawab kebutuhan industri finansial terhadap praktisi perbankan profesional dan berdaya saing tinggi, sehingga dapat mengangkat industri keuangan dalam negeri ke level internasional dan regional," kata Budi pada acara peletakan batu pertama pembangunan kampus yang dilakukan bersama Menteri BUMN Rini Soemarno, di Daan Mogot, Jakarta, Senin (29/2).
Budi menambahkan, Mandiri University akan menerapkan kurikulum pendidikan dan pengembangan secara jangka panjang, dengan dukungan tim pengajar yang beragam, baik dari internal Mandiri Group, maupun pengajar tamu dari institusi global dan regional.
"Dalam kerangka MEA, kehadiran kampus ini juga dimaksudkan untuk mengantisipasi kemungkinan derasnya kedatangan bankir-bankir asing dari kawasan ASEAN," kata Budi.
Menempati lahan seluas 4 hektar, kampus Mandiri University akan menyediakan fasilitas pembelajaran yang terintegrasi, termasuk asrama, laboratorium keuangan, serta sarana sosial dan olah raga, bagi karyawan Mandiri Group dan lembaga keuangan di luar Mandiri Group. Bangunan kampus Mandiri juga didesain dengan mengusung konsep bangunan hijau yang hemat energi.