Rabu 02 Mar 2016 00:01 WIB

Waspada, Ini 10 Jenis Penyakit Aneh dan Unik yang Terjadi Pada Manusia

Rep: mgrol65/ Red: Bilal Ramadhan
Penyakit Epidermodysplasia Verruciformis
Foto: buzzwize.com
Penyakit Epidermodysplasia Verruciformis

REPUBLIKA.CO.ID, Di sekitar kita banyak sekali virus dan penyakit yang mengancam tubuh kita. Virus dan penyakit ini setiap waktu terus berevolusi dan berkembang. Bahkan baru-baru ini virus Zika yang merupakan sebuah virus baru, sempat menghebohkan masyarakat.

Namun tahukah anda, bahwa sangat banyak jenis penyakit di dunia ini, bahkan mungkin anda sendiri belum pernah melihat sebelumnya. Berikut ini adalah 10 penyakit aneh pada manusia seperti dikutip buzzwize.com:

 

1. Epidermodysplasia Verruciformis

Penderita ini memiliki kondisi tubuh yang tidak normal. Ia memiliki bercak merah kecoklatan di muka, leher dan seluruh badan. Bahkan dalam beberapa kasus mereka memiliki lesi (tumor) yang tumbuh, namun itu hanya terjadi pada kasus yang sangat ekstrim.

Sayangnya, belum ditemukan cara untuk menangani penyakit ini secara serius. Perawatan lain telah diusulkan, walaupun perawatan dengan metode excisions masih menjadi pilihan yang terbaik saat ini.

Penyakit ini juga dikenal sebagai penyakit ‘manusia pohon’. Penyakit ini memang sangat langka dan bisa terjadi akibat faktor genetik.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement