Selasa 01 Mar 2016 23:11 WIB

Lebih dari 131 Ribu Migran Masuk Eropa Melalui Mediterania

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Angga Indrawan
Puluhan ribu imigran mencoba menyeberangi Laut Mediterania menuju Eropa.
Foto: AP
Puluhan ribu imigran mencoba menyeberangi Laut Mediterania menuju Eropa.

REPUBLIKA.CO.ID, JENEWA -- Badan pengungsi perserikatan bangsa-bangsa (UNHCR), Selasa

(1/3) mengatakan, lebih dari 131 ribu migran dan pengungsi telah sampai ke Eropa melalui Mediterania selama 2016. Jumlah pengungsi tahun ini lebih besar dibandingkan total pengungsi dalam lima bulan pertama 2015.

"Dari total 131.724 orang yang telah tiba di pantai Eropa tahun ini, sebanyak 122.637 migran tiba di Yunani. Sebagian melarikan diri dari konflik di Suriah," kata badan pengungsi UNHCR seperti dikutip dari laman Channel News Asia, Selasa (1/3).

Badan itu mengatakan, diperkirakan sebanyak 24 ribu migran di Yunani yang membutuhkan akomodasi pada Senin (29/2) malam. Blokade untuk pengungsi didirikan di negara-negara Eropa termasuk Makedonia yang menetapkan batas masuknya migran dan pengungsi.

Badan tersebut memperingatkan, Eropa berada pada titik puncak krisis kemanusiaan. UNHCR juga menuduh pemerintah Uni Eropa memicu kekacauan dan penderitaan pengungsi dengan beralih ke tindakan yang tidak konsisten dalam menanggapi masuknya migran.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement