Senin 07 Mar 2016 16:39 WIB

Milan Kalah, Empat Nama Calon Pengganti Mihajlovic Muncul

Rep: Frederikus D Bata/ Red: Israr Itah
Sinisa Mihajlovic
Foto: REUTERS/Alessandro Garofalo
Sinisa Mihajlovic

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Rumor pemecatan Sinisa Mihajlovic kembali berembus. Ini setelah pelatih AC Milan itu gagal membawa timnya mengatasi Sassuolo pada giornata ke-28 Serie A.

Milan kalah 0-2 kontra I Neroverdi, dalam laga yang berlangsung pada Ahad (6/3) malam WIB. Praktis pasukan Merah Hitam mulai menjauh dari target menembus tiga besar.

Situasi tersebut membuat kursi Mihajlovic mulai goyang. Ada beberapa pelatih dikabarkan bakal mengisi pos yang mungkin akan ditinggalkan arsitek berusia 47 tahun itu.

Juru taktik Sassuolo Eusebio Di Fransesco berada di garis terdepan. Di Fransesco dinilai brilian setelah sejauh ini membawa skuat I Neroverdi berada di tangga ketujuh klasemen. Hanya tiga poin di bawah Milan.

Ada juga nama-nama lain yang dipertimbangkan. Antara lain pelatih Bologna Roberto Donadoni, arsitek Sevilla Unay Emery, allenatore gaek Marcello Lippi, serta pelatih tim primavera Rossoneri, Christian Brocchi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement