Selasa 08 Mar 2016 13:44 WIB

Cinema 21: Jumlah Penonton Comic 8 Kalahkan Film Holywood

Comic 8: Casino Kings Part 2
Foto: IST
Comic 8: Casino Kings Part 2

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejak ditayangkan pada Kamis (3/3) lalu, film "Comic 8: Casino Kings Part 2" mencatat penjualan yang baik.

Hingga hari ini, menurut data yang dikeluarkan Falcon Pictures selaku rumah produksi, film garapan Anggy Umbara itu telah mencapai 750 ribu penonton.

Catherine Keng, Corporate Secretary Cinema 21 mengatakan, bahkan jumlah penonton "Comic 8: Casino Kings Part 2" mengalahkan film-film impor yang tayang berbarengan.

“Kami bersyukur sekali lagi film Indonesia telah membuktikan mampu mencetak rekor mengalahkan film hollywood. Ini terbukti bahwa akhirnya penonton yang menentukan pilihan. Sering kali kita mengabaikan penonton," ujar Catherine Keng kepada wartawan, Senin (7/3) kemarin,

Sebagai pihak eksibisi atau menyediakan layar bagi film-film, Catherine mengatakan pihaknya mendukung apa yang dipilih oleh penonton.

"Jangan sampai kalau film penontonya minim, selalu bioskop yang disalahkan. Sebaiknya kita lihat film atau produknya apakah sesuai keinginan penonton," kata dia.

Melihat apa yang dicapai Comic 8, ia mengakui bahwa perfilman Indonesia memiliki peluang yang besar untuk lebih banyak menarik penonton ke bioskop. Karena itu diperlukan para pembuat film untuk lebih memahami selera penonton.

"Karena pada akhirnya yang menentukan bukan produser, sutradara atau bioskop. Tapi penonton," ujar Catherine. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement