Rabu 16 Mar 2016 13:51 WIB

Polisi Masih Pertimbangkan Penangguhan Penahanan Ivan Haz

Rep: C30/ Red: Achmad Syalaby
 Anggota DPR Komisi IV Fraksi Partai Persatuan Pembangunan Fanny Safriansyah atau Ivan Haz (tengah) usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (29/2).
Foto: Antara/Teresia May
Anggota DPR Komisi IV Fraksi Partai Persatuan Pembangunan Fanny Safriansyah atau Ivan Haz (tengah) usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (29/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti mengaku masih mempelajari berkas permohonan penangguhan penahanan terhadap Ivan Haz (IH). Alasannya, dia masih mempertimbangkan beberapa hal.

Krishna mengatakan terkait unsur objektif dan pembuktian pihak penyidik mengaku telah mantap. Sedangkan untuk unsur subjektif, penyidik masih mempertimbangkan penangguhan tersebut."Sementara kami mempertimbangkan penangguhan permohonan, artinya yang bersangkutan masih di dalam," ujarnya di Jakarta, Rabu (16/3).

Selain pertimbangan subjektif penyidik Krishna berujar akan meminta pertimbangan dari pimpinan yaitu Kapolda Metro Jaya. "Nanti kami laporkan ke pimpinan, pertimbangan dari pimpinan kami tunggu," ujarnya.

Saat ditanya mungkinkah ada ketakutan pihak kepolisian lantaran IH anak mantan wakil presiden RI, Hamzah Haz, Krishna enggan menjawab. Menurutnya tim penyidik hanya berkonsentrasi pada objektif dan subjektif penyidikan.

"Saya tidak jawab itu, kami konsentrasi pada objektif dan subjektif, faktanya yang bersangkutan masih di dalam," kata Krishna.Diketahui pengacara IH, Tito Hananta Kusuma sebelumnya mengatakan telah mengajukan penangguhan penahanan. Adapun sebagai penjamin adalah ayahnya dan juga kedua adik kandung IH.

 

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement