Kamis 17 Mar 2016 15:19 WIB

BPOM Bali Razia Pedagang di Pasar Kediri

 Petugas Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah supermarket di Jakarta, Rabu (24/7).  (Republika/ Yasin Habibi)
Petugas Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah supermarket di Jakarta, Rabu (24/7). (Republika/ Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, TABANAN -- Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Provinsi Bali melakukan razia terhadap para pedagang di Pasar Kediri, Kabupaten Tabanan menemukan contoh bahanan makanan yang mengandung bahan pengawet seperti formalin hingga pewarna tekstil yakni Rhodamin B.

Petugas BPOM Provinsi Bali Ni Wayan Ayu Sukarmi seusai mengambil contoh bahan makanan di Pasar Kediri, Kamis mengatakan, beberapa contoh bahanan makanan itu sangat berbahaya bagi kesehatan konsumen.

Ia mengatakan, beberapa jenis bahan makanan yang mengandung bahan pengawet itu antara lain ikan teri mengandung formalin.

Sedikitnya ada lima contoh bahan makan yang diuji tes formalin, namun hanya satu yang positif mengandung bahan pengawet.

"Dari lima sampel makanan yang diambil dan kami uji hanya satu yang positif yaitu ikan teri," ujar Ni Wayan Ayu Sukarmi.

Penjual yang kedapatan bahan dagangannya mengandung formalin, mengaku ikan teri yang dijualnya didatangkan dari Pulau Jawa. Pedagang mengaku hanya menerima pasokan dan dibawakan oleh suplayer.

"Jika dari awal saya tahu tidak akan menampung ikan teri dari Jawa itu, atau yang jelas pasti saya tidak akan jual lagi yang sudah positif berformalin," ujar seorang pedagang.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement