Jumat 18 Mar 2016 16:37 WIB

Hari Film Nasional, Kemendikbud Putar Film di Berbagai Kota

Hari Film Nasional
Foto: duniaperpustakaan.com
Hari Film Nasional

REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH -- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Pusat Pengembangan Perfilman bekerja sama dengan Badan Perfilman Indonesia (BPI) melakukan pemutaran film di beberapa wilayah di Indonesia.

Roadshow pemutaran film tersebut diadakan di lima kota di Indonesia, yaitu Jember, Sumbawa, Balikpapan, Banda Aceh dan Parigi. Untuk Pulau Sumatera, kegiatan diskusi pemutaran film dipusatkan di Banda Aceh pada Senin-Selasa (21-22/03)

"Acara ini bertepatan dengan peringatan Hari Film Nasional yang jatuh pada tanggal 30 Maret," kata Fauzan Santa dari Komunitas Tikar Pandan di Banda Aceh, Jumat (18/3).

Ia menjelaskan pemutaran film tersebut diadakan serentak di seluruh Indonesia dan mempertemukan komunitas film antarkota dalam rumpun kepulauan. Untuk Pulau Sumatera, dipilih di Banda Aceh.

Film-film yang diputar telah diseleksi oleh pihak sensor film dan pihak Kemendikbud. Film-film tersebut banyak bertema pembinaan pendidikan dan penguatan kebudayaan.

Fauzan mengatakan film yang akan diputar di provinsi ujung paling barat Indonesia itu berjudul 'Sepatu Dahlan' tentang perjuangan seorang anak mencapai cita-cita dan 'Bulan Di Atas Kuburan' yang berkisah tentang suka-duka perantau di ibukota.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement