REPUBLIKA.CO.ID, MADRID—Eks presiden Real Madrid Ramon Calderon mendorong manajemen Los Blancos untuk memperpanjang kontrak Gareth Bale. Bale memiliki sisa tiga tahun kontrak dan ada harapan bagi Madrid untuk memperpanjang kontraknya hingga 2021.
Bale mencetak gol dalam pertandingan La Liga melawan Sevilla pekan lalu. Gol tersebut merupakan yang ke-43 oleh Bale.
Calderon mengatakan, jika pemain, klub, dan suporter merasa senang dengan kinerja dia, maka tidak ada alasan bagi Bale untuk meninggal Los Blancos. Tapi ia juga meragukan Los Blancos akan tergoda untuk menjual Bale, bahkan jika saingannya siap mengucurkan uang banyak.
“Madrid bukan klub yang menjual pemain. Kami adalah klub yang membeli pemain dan kami memiliki Bale. Kami ingin memiliki dia untuk waktu yang sangat lama,” kata Calderon, dikutip dari BBC, Selasa (22/3).
Pemain asal Wales tersebut, Calderon mengatan, merupakan pemain top sebab Bale mencetak gol dan bermain dengan cukup baik bersama Madrid.
Bale meninggalkan Tottenham Hotspur dan bergabung dengan Real Madrid dengan biaya sebesar 85 juta poundsterling (Rp. 1,6 triliun). Bale dilaporkan akan absen dalam laga persahabatan melawan Ukraina pekan ini.