Senin 28 Mar 2016 14:21 WIB

Kemenkes Siagakan Rumah Sakit Khusus Rujukan Flu Burung

Red: Nur Aini
Penindakan dan pencegahan flu burung (ilustrasi)
Foto: Antara
Penindakan dan pencegahan flu burung (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kementerian Kesehatan menyiagakan sejumlah rumah sakit khusus rujukan flu burung sebagai antisipasi jika terdapat kasus penularan virus H5N1 tersebut dari unggas ke manusia.

"(RS rujukan) masih kami siapkan sejak dulu virus mewabah pada 2007 memang banyak rumah sakit yang terus disiapkan sampai sekarang. Kita akan memperkuat sejumlah rumah sakit, misalnya di Jakarta ada RS Sulianti Saroso dan RS Persahabatan," kata Menteri Kesehatan Nila F Moeloek pada pembukaan "Global Health Security Agenda" di Jakarta, Senin (28/3).

Nila mengatakan Kemenkes melalui Ditjen Pelayanan Kesehatan telah memperkuat sejumlah rumah sakit khusus rujukan flu burung dan rujukan regional sebagai antisipasi penanganan penularan flu burung pada manusia.

Persebaran virus H5N1 ini hingga Maret 2016 masih terdapat pada unggas atau belum adanya penularan kepada manusia, namun Kemenkes mengimbau agar masyarakat tetap waspada dalam menjaga kebersihan kandang unggas.