Senin 28 Mar 2016 14:37 WIB

PKS Enggan 'Latah' Ikut-ikutan Dukung Ahok

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Bilal Ramadhan
Bendera PKS
Foto: Dok.Republika
Bendera PKS

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beberapa partai telah mendeklarasikan untuk mendukung Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI pada 2017.

Namun, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak tertarik untuk ikut mendukung Gubernur DKI Jakarta tersebut. Hingga saat ini, sudah ada Partai Hanura dan Nasdem yang tegas mendukung Ahok dalam pilkada mendatang.

''Kami tidak mungkin berkoalisi dengan independen. Kita menghormati partai yang dukung independen,'' kata Wakil Ketua Majelis Syura PKS Hidayat Nur Wahid, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (28/3).

Hidayat menyebutkan, PKS juga tidak bisa mengajukan calon sendiri karena hanya memilik 11 kursi di DPRD DKI. PKS tidak berkeinginan mendukung Ahok bukan karena alasan SARA, tapi lebih pada berusaha mencari gubernur yang lebih baik dari mantan bupati Belitung Timur tersebut.