Selasa 05 Apr 2016 17:41 WIB

Arifin Panigoro Segera Mengakuisisi Seluruh Saham Newmont

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: Nidia Zuraya
Arifin Panigoro
Foto: Republika
Arifin Panigoro

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemilik PT Medco Energi International Tbk  Arifin Panigoro tengah mengincar PT Newmont Nusa Tenggara (NTT) untuk dijadikan miliknya. Tak tanggung-tanggung, Arifin siap mengakuisisi 100 persen perusahaan pertambangan tersebut.

"Tunggu pengumuman lah, pokoknya diambil alih seluruhnya (PT Newmont)‎, " ujar Arifin usai menerima penghargaan Pembayar pajak terbesar 2015 di kantor Ditjen Pajak, Selasa (5/4).

Dengan pembeliian keseluruhan, artinya Arifin akan mengambil semua saham milik empat grup besar yaitu Nusantara Tenggara Partnership BV( NTP), PT Multi Daerah Bersaing (MDB), PT Pukuafu Indah, dan PT Indonesia Masgaba Investama.

Pembelian saham ini juga mengindikasi bahwa Arifin akan membeli saham milik Grup Bakri, yaitu PT MDB yang merupakan perusahan patuangan pemerintah provinsi (Pemprov) NTB melalui PT Daerah Maju Bersaing (DMB) dan PT Bumi Resources Minerals. "Ya direstruktur semua (termasuk milik Grup Bakri)," kata Arifin.