Rabu 13 Apr 2016 22:50 WIB

Polisi Turunkan Kendaraan Amfibi Amankan Pesta Adat

 Prajurit Marinir TNI AL mempersiapkan tank jenis amfibi jelang  Inspeksi Kesiapan Pasukan dan alutsista yang digelar di Markas  Koarmatim, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (28/5). (Republika/Aditya Pradana Putra)
Prajurit Marinir TNI AL mempersiapkan tank jenis amfibi jelang Inspeksi Kesiapan Pasukan dan alutsista yang digelar di Markas Koarmatim, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (28/5). (Republika/Aditya Pradana Putra)

REPUBLIKA.CO.ID, BANJARMASIN -- Satuan Polisi Perairan (Satpolair) Polres Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, menurunkan dua kendaraan amfibi untuk mengamankan pesta adat di wilayah perairan laut Kecamatan Pagatan di kota setempat.

"Selain kapal dan speedboat yang dimiliki Satpolair, kami juga turunkan kendaraan amphibi yang bisa mengapung di sungai ataupun di laut saat pesta adat nanti," Kata Kapolres Tanah Bumbu AKBP Kus Subiyantoro Sik melalui AKP Parman di Tanah Bumbu, Rabu (13/4).

Ia mengatakan, pelaksanaan pengamanan pesta adat itu sudah dilaksanakan oleh jajaran Satpolair mulai tanggal 8 April 2016.

Pengamanan dilakukan di sekitar tempat yang nantinya akan dilaksanakan pesta adat tepatnya di Pantai Pagatan dan sekitarnya. "Ada sembilan personel yang kami turunkan untuk melakukan pengamanan dengan sistem bergantian," ucapnya.

Parman terus mengatakan, pihaknya juga memberikan imbauan agar berhati-hati apabila berada di pantai atau di atas perairan gunakan selalu jaket pelampung untuk keselamatan.

Kepada orang tua yang mengunjungi pesta adat atau lebih dikenal dengan sebutan pesta pantai itu agar memperhatikan dan mengawasi anak-anaknya yang bermain jangan sampai lengah hingga terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kami berharap pelaksanaan pesta adat ini berjalan lancar, aman, nyaman dan sukses tidak ada kendala saat pelaksanaannya nanti," ujarnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement