Selasa 19 Apr 2016 08:05 WIB

Korban Tewas Serangan di Ethiopia Bertambah Jadi 208 Orang

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Ani Nursalikah
Penduduk di Ethiopia yang mengalami kekurangan pangan tengah menanti distribusi bantuan makanan
Foto: Africa24 Media/Camerapix/Mohamed Amin/Duncan Willets
Penduduk di Ethiopia yang mengalami kekurangan pangan tengah menanti distribusi bantuan makanan

REPUBLIKA.CO.ID, GAMBELA -- Korban tewas akibat serangan di Ethiopia bagian barat terus meningkat. Perkembangan terakhir menyebutkan 208 orang tewas dan 108 anak-anak diculik. Serangan ini dilakukan kelompok dari Sudan Selatan.

"Hingga Ahad sore, jumlahnya meningkat dari 140 orang jadi 208 korban tewas dan 75 luka-luka," kata Juru bicara pemerintah Getachew Reta mengatakan pada Reuters.

Korban tewas termasuk anak-anak dan perempuan. Penyerang juga menjarah panen untuk sekitar 2.000 orang. Getachew mengatakan Pasukan Pertahanan Ethiopia sedang mengambil langkah-langkah penanganan.

"Mereka mendekat ke lokasi penyerang," kata dia.

Serangan ini terjadi sejak Jumat di wilayah Gambela yang merupakan rumah bagi lebih 284 ribu pengungsi dari Sudan Selatan. Sebelumnya, Getachew mengatakan pada Aljazirah, pasukan Ethiopia telah menewaskan 60 orang pelaku penyerangan.

Pasukan juga akan melintasi perbatasan ke Sudan Selatan untuk meringkus penyerang jika diperlukan. Penyerbuan lintas perbatasan pernah terjadi sebelumnya di sana di masa lalu. Operasi melibatkan suku Murle di Jonglei dan Upper Nile.

Penyerang diyakini tidak berhubungan dengan pasukan pemerintah Sudan Selatan atau pasukan pemberontak yang memerangi pemerintah di Juba dalam perang sipil. Pemerintah Sudan Selatan belum mengeluarkan pernyataan soal serangan ini.

 

Baca: Harimau Sumatra Tertua di Dunia Disuntik Mati di Honolulu

sumber : Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement