REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA-- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan update cuaca Selasa (19/4). Pada siang hingga sore, hujan lebat disertai petir masih mengguyur wilayah selatan Jakarta hingga Depok dan Tangerang Selatan (Tangsel).
Kepala Subbidang Informasi BMKG Harry Tirto Djatmiko mengatakan, update peringatan dini cuaca Jabodetabek, Selasa, pukul 14.30 WIB, hujan masih mengguyur di beberapa kawasan Jakarta Selatan dan sekitarnya.
"Masih terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pukul 15.30 WIB di wilayah Cilandak, Pasar Minggu, Kebayoran, Ciganjur, Blok M, Jagakarsa, Sudirman, Senayan, Tebet, Cawang, Kalibata, Fatmawati, Lebak Bulus, Cinere, Depok, Sawangan, Margonda," ujarnya.
Kondisi ini diperkirakan masih berlangsung hingga 19.00 WIB dan meluas ke wilayah Pondok Cabe, Ciputat, Parung, Pondok Gede, Jatiasih, Citayam, Bojonggede, Cilebut, Serpong, Pamulang, Bintaro, dan Ciledug.
Sebelumnya, hujan di Jakarta Selatan dan sekitarnya ini mulai terjadi pada pukul 12.30 WIB di wilayah Condet, Batu Ampar, Kampung Tengah, Pejaten, dan Simatupang. Kondisi ini meluas ke wilayah Jatibening, Pasar Minggu, Kramat Jati, Kemang, Pondok Labu, Cilandak, Kebagusan, serta Depok dan sekitarnya.