Ahad 24 Apr 2016 03:45 WIB

Polisi Masih Cari Potongan Kaki Korban Mutilasi di Cikupa

Rep: C30/ Red: Bayu Hermawan
Korban mutilasi
Korban mutilasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Potongan kaki korban mutilasi NA (34) hingga saat ini masih dalam pencarian aparat kepolisian. NA menjadi korban mutilasi di sebuah kontrakan milik H. Malik RT 12 RW 01, Telaga Sari, Cikupa, Tangerang.

Kapolsek Cikupa Kompol Gunarko mengatakan hingga saat ini aparat kepolisian masih dalam upaya menemukan potongan kaki tersebut. Aparat kata dia mencari potongan kaki tersebut dengan menyelami sungai Desa Cibadak, Cikupa, Tangerang

Ia mengaku untuk menemukan potongan kaki milik NA mengalami kendala, salah satunya derasnya arus kali. Sehingga pencarian yang dilakukans ejak Kamis (14/4) hingga Sabtu (23/4) belum juga membuahkan hasil.

"Kami kerahkan menyusuri kali, tapi kendala sungainya sangat dalam dan aliran kali yang deras," ujarnya di Polsek Cikupa, Tangerang, Sabtu (23/4).

Gunarko menghimbau kepada seluruh masyarakat apabila menemukan potongan kaki untuk segera menghubungi Polsek terdekat. Informasi dari masyarakat menurutnya dapat mempermudah polisi untuk segera mengusut tuntas kasus tersebut.

"Kemungkinan juga sudah hanyut, kalau masyarakat menemukan agar cepat menghubungi pihak kepolisian," katanya

Diketahui berdasarkan keterangan saksi, RI, membantu tersangka pembunuhan Kusmayadi alias Agus (31) membuang potongan tubuh NA ke pinggiran kali. RI membantu karena Agus merupakan teman dan juga atasannya di lokasi kerja di Rumah Makan Padang di Cikupa, Tangerang.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement