REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan perluasan jalur khusus bus Transjakarta yang melewati Depok dan Bekasi, masih memungkinkan. Tetapi, perluasan itu masih harus menunggu hasil evaluasi.
Andri mengatakan nantinya jika ada perluasan jalur perlu koordinasi dengan Dishubtrans Depok dan Bekasi. Ia hanya tinggal menunggu masukan dari kedua Dishubtrans tersebut.
"Bisa aja setelah ada kajian dan masukan dari Dishub Depok. Intinya kami siap bantu untuk layanan transportasi ke Depok-Jakarta dan sebaliknya," katanya kepada Republika.co.id, Selasa (26/4).
Sementara itu, ia mengakui bus Transjakarta bisa saja dikawal Dishubtrans agar tidak terhambat perjalanannya. Tetapi kondisi pengawalan itu bergantung dari potensi kemacetan yang dirasakan di rute baru.
"Kalau masalah pengawalan, tidak semua bus Transjakarta. Tidak semua bus dikawal, dilihat potensi kemacetannya dulu," ujarnya.