Rabu 27 Apr 2016 06:41 WIB

Imbang tanpa Gol dengan Madrid, Ini Reaksi Pellegrini

Rep: c31/ Red: Teguh Firmansyah
Manuel Pellegrini
Foto: REUTERS/Andrew Yates
Manuel Pellegrini

REPUBLIKA.CO.ID,  MANCHESTER -- Manchester City terpaksa harus bermain imbang 0-0 dengan Real Madrid dalam pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions yang digelar di Etihad Stadium, Rabu (27/4) dini hari WIB.

Pelatih Manuel Pellegrini menyatakan, timnya harus bisa mendapatkan hasil positif pada leg kedua di markas Real Madrid.  “Saya pikir tadi merupakan pertandingan yang sangat intens. Kami memberikan tekanan untuk Madrid, tetapi kami tidak kreatif,” ujar Pellegrini, dikutip dari situs resmi klub, Rabu (27/4)

Selain itu, Pellegrini tidak berpikir Real Madrid lebih dijagokan untuk masuk ke babak final Liga Champions. Sebab, mereka juga memilki keuntungan bermain tandang. “Madrid mencoba untuk mengelola kecepatan permainan. Tetapi, kami bermain dengan cara yang sama seolah-olah ini laga tandang di markas sendiri dan memiliki hasil yang baik atas Sevilla dan PSG (di pertandingan sebelumnya),” katanya.

Saat laga, kiper Joe Hart berhasil mengamankan tendangan dari pemain Madrid, Casemiro dan Pepe, agar tidak masuk ke gawang City. Pellegrini kemudian menyanjung aksi Hart. “Hart tidak punya banyak pekerjaan di pertandingan. Namun, ia kiper yang baik dan berhasil menyelamatkan tendangan Casemiro dan Pepe,” ujar Pellegrini.

Baca juga, Skor Kacamata Akhiri Pertandingan City dan Real Madrid.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement