Jumat 06 May 2016 14:11 WIB

Neymar tak Perkuat Brasil di Copa America

Neymar
Foto: REUTERS/Arnd Wiegmann
Neymar

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Brasil tidak memasukkan nama bintang Barcelona Neymar dalam daftar 23 pemain untuk Copa America 2016 di Amerika Serikat. Pelatih Selecao Carlos Dunga menerima permintaan Barcelona untuk menurunkan Neymar hanya pada salah satu ajang, Copa America atau Olimpiade Rio de Janeiro, seperti dikutip ESPN.

Dunga memilih Olimpiade sebagai prioritas. Brasil akan menjadi tuan rumah Olimpiade pada Agustus, di mana tim Samba belum pernah mendapatkan medali emas.

Alhasil nama Neymar tak ada dalam skuat yang dipanggil mengikuti turnamen khusus merayakan 100 tahun Conmebol dan Copa America. Turnamen ini akan dimainkan sepanjang Juni di Amerika Serikat, untuk pertama kalinya di luar Amerika Selatan. 

 

Kendati tanpa Neymar, namun teman setimnya di Barcelona seperti Dani Alves dan Rafinha dipilih masuk ke skuat Copa, yang juga meliputi nama-nama terkenal seperti Douglas Costa, Casemiro, Philippe Coutinho, Willian dan Luiz Gustavo.

Yang juga tak masuk dalam 40 anggota skuat awal adalah pemain PSG Lucas Moura, penyerang Liverpool Roberto Firmino, gelandang Manchester City Fernandinho, pemain Chelsea Oscar, bek tengah Arsenal Gabriel Paulista, pemain Lazio Felipe Anderson dan Kaka yang bermain untuk Orlando City.

Rafinha adalah salah satu pemain kelahiran tahun 1993 yang memenuhi syarat untuk bermain di Olimpiade Rio bersama bek Marquinhos, Fabinho, Rodrigo Caio dan Douglas Santos, penyerang Gabriel dan kiper Ederson.

Dunga juga menunjuk tujuh pemain dari klub-klub Brasil, membuat mereka tanding tanpa pemain kunci di tengah musim laga liga domestik.

Brasil berada di Grup B bersama Ekuador, Haiti dan Peru dan mulai berlaga pada 4 Juni melawan Ekuador di Pasadena, Kalifornia.

Berikut daftar pemain Brasil di Copa America Centenario:

Penjaga gawang

Alisson (Internacional), Diego Alves (Valencia) and Ederson (Benfica)

Bek

Daniel Alves (Barcelona), Fabinho (Monaco), Filipe Luis (Atletico Madrid), Douglas Santos (Atletico Mineiro), Miranda (Inter Milan), Gil (Shandong Luneng), Marquinhos (Paris Saint-Germain), Rodrigo Caio (Sao Paulo)

Gelandang

Luiz Gustavo (Wolfsburg), Elias (Corinthians), Casemiro (Real Madrid), Rafinha (Barcelona), Renato Augusto (Beijing Guoan), Philippe Coutinho (Liverpool), Lucas Lima (Santos) and Willian (Chelsea)

Penyerang

Douglas Costa (Bayern Muenchen), Hulk (Zenit), Ricardo Oliveira (Santos) and Gabriel (Santos)

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement