Ahad 08 May 2016 16:41 WIB

Mandzukic Bahagia Bersama Juventus

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Israr Itah
Mario Mandzukic
Foto: Reuters/Giorgio Perottino
Mario Mandzukic

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Striker Juventus Mario Mandzukic mengungkapkan kebahagianya tinggal di Turin. Pemain timnas Kroasia ini mengaku terkesan dengan cara Juve mengorganisasitimnya.

Menurutnya, Juventus punya tradisi yang luar biasa. Selain itu, kata dia, tim asuhan Massimiliano Allegri ini memiliki mentalitas dan temperamen yang unik. 

"Saya benar-bear terkesan dengan organisasi di sini dan saya sudah berada di klub besar lain. Terutama saat krisis, direksi dan staf benar-benar melindungi skuat," kata Mandzukic, dilansir dari Football Italia, Ahad (8/5).

"Saya ingin tinggal di sini, 100 persen. Saya bahagia di Juve dan musim depan kami bisa melakukan lebih baik." 

Meski pemain berusia 29 tahun ini mendapatkan sejumlah masalah otot musim ini, namun ia telah mencetak empat gol dalam enam pertandingan Serie A terakhirnya.

Ia mengakui tidak mudah menjalani awal musim ini. Karena untuk pertama kalinya, Mandzukic mengalami masalah fisik dan harus beradaptasi dengan sepak bola Italia. 

"Saya sangat senang di sini dan saya merasa luar biasa! Saya memiliki nasib buruk dengan cedera, tapi sekarang saya merasa hebat dan itulah mengapa saya senang," ungkapnya.

Mandzukic menambahkan, klub yang dijuluki Nyonya Tua ini memiliki 10 pemain baru dalam skuat. Sehingga hal itu membutuhkan waktu untuk menyesuaikan dan memantapkan kesatuan tim.

Titik balik menurutnya terjadi setelah kekalahan dari Sassuolo, di mana mereka mulai merasa dihadapkan pada masalah saat berada di ruang ganti. Saat itulah, kata dia, ia menyadari tim ini memiliki karakter dan Juve menurutnya akan memiliki musim yang hebat. 

Mandzukic juga memuji sang pelatih Allegri. Ia merasa Allegri membantu banyak hal dan senantiasa mendukungnya. Menurutnya, Allegri adalah seseorang yang memiliki karakter dan membuktikan hasil. 

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement