REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Michel Platini mengundurkan diri dari jabatan Presiden UEFA menyusul ditolaknya banding atas larangan FIFA untuk terlibat di dunia sepak bola selama enam tahun.
Pengacara Platini mengatakan Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) hanya memutuskan hukuman berkecimpung di dunia sepak bola selama empat tahun terhadap Platini (60) terkait pembayaran senilai dua juta franc Swiss oleh FIFA dengan persetujuan Sepp Blatter pada 2011.
"Michel Platini mengumumkan bahwa ia akan mengundurkan diri sebagai presiden UEFA pada kongres organisasi berikutnya," demikian pernyataan pengacara Platini dikutip dari AFP, Senin (9/5).
Platini pun menyatakan sangat kecewa atas keputusan itu.
Akibat hukuman ini, Platini dipastikan tidak boleh terlibat dalam urusan apapun terkait Piala Eropa 2016 yang akan diselenggarakan di negaranya, Prancis, pada Juni hingga Juli mendatang.