Selasa 10 May 2016 07:51 WIB

Bryan Singer Lirik Masukkan Deadpool ke Film X-Men

Rep: C27/ Red: Indira Rezkisari
Deadpool
Foto: Twentieth Century Fox
Deadpool

REPUBLIKA.CO.ID, Kesuksesan Deadpool dan keberhasilan film-film X-Men semakin terbuka lebar untuk disatukan. Bryan Singer membahas kemungkinan kedua film tersebut dapat dijadikan satu.

Deadpool merupakan spin-off dari cerita X-men, sehingga sangat memungkinkan menggabungkan keduanya menjadi satu film, sama seperti tren seri pahlawan saat ini.

Sutradara film X-Men: Apocalypse ini menjelaskan, perlu ada kehati-hatian untuk menggabungkan kedua film tersebut sebab memiliki karakter yang cukup berbeda. Deadpool yang dikenal memiliki perilaku yang tidak sopan, sedangkan X-Men merupakan karakter-karakter yang cukup serius.

"Ketika Anda menjatuhkan mereka semua bersama-sama dapat menjadi bencana. Itu harus dilakukan dengan hati-hati, tapi ada banyak ruang untuk melakukannya," ujar Singer dikutip dari Variety, Selasa (10/5).

Salah satu cara yang paling memungkinkan untuk membawa Deadpool bersama-sama dengan X-Men melalui garapan X-Force atau cerita tentang kelompok paramiliter superhero yang dianggap rumah oleh Deadpool selama bertahun-tahun. Singer pun sudah menyampaikan gagasan tersebut kepada pemimpin Fox dan perihal kelompok tersebut juga sempat dibahas oleh pemeran tokoh Deadpool Ryan Reynolds.

(baca: Captain America: Civil War Tambah Rekor Baru Marvel)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement