Ahad 15 May 2016 19:09 WIB

AP II: Ada Kesalahpahaman Antara Sopir dan Ground Handling Lion Air

Lion Air
Lion Air

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- PT Angkasa Pura II mengakui adanya kesalahpahaman antara sopir bus yang membawa penumpang internasional dari Singapura dengan ground handling maskapai Lion Air JT 161 di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Head Of Corporate Secretary & Legal Agus Haryadi dalam keterangan tertulis di Tangerang, Ahad, mengatakan, seharusnya ketika penumpang turun dari pesawat langsung diantar atau diarahkan menuju kedatangan internasional di Terminal 2.

"Namun, terjadi miskomunikasi di antara pengemudi bus ground handling maskapai sehingga penumpang justru diantar ke kedatangan domestik di Terminal 1," katanya.

Agus mengakui, petugas Aviation Security Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang mengetahui kesalahan prosedur tersebut lalu mengambil tindakan untuk mengarahkan penumpang ke jalur yang benar, yakni kembali ke bus untuk menuju kedatangan internasional Terminal 2 supaya penumpang melalui proses Imigrasi.

Dia mengatakan, selaku pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta, PT Angkasa Pura II (Persero) akan berkoordinasi dengan Kantor Otoritas Bandara Wilayah I terkait dengan peristiwa ini.

Pesawat Lion Air JT161 dari Singapura terparkir di R51, terdapat pula pesawat Lion Air lain yang baru mendarat dari Padang yang parkir di R56.

Akibatnya, sopir tersebut salah membawa penumpang, seharusnya ke Terminal 2, tetapi dibawanya ke Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta.

Untuk itu, Kantor Otoritas Bandara Wilayah I akan melakukan investigasi secara menyeluruh kepada operator, yakni Lion Air, penyelenggara bandara, dalam hal ini Angkasa Pura II, termasuk ground handling.

Penanganan investigasi kejadian Lion Air JT 161 yang dilakukan Direktorat Teknis Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub dan Kantor Otoritas Bandara Wilayah I juga berfokus, apakah ada unsur kesengajaan atau murni kesalahan prosedur.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement