Senin 16 May 2016 14:16 WIB

Turun dari Pesawat, Penumpang di Bandara Husein Sastranegara Diamankan

Rep: c26/ Red: Bilal Ramadhan
Bandara Husein Sastranegara
Foto: id.wikipedia.org
Bandara Husein Sastranegara

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Seorang pria diamankan personil dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandung di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Senin (16/5). Ia merupakan penumpang pesawat yang baru saja turun di bandara.

Penangkapan tersebut dilakukan jajaran Kejari sekitar pukul 10.40 WIB. Dengan pengawalan ketat dari petugas, penumpang yang terlihat sudah berusia lanjut itu digiring ke luar bandara.

Berdasarkan pantauan Republika petugas Kejari Bandung langsung membawa pria itu ke dalam mobil untuk dibawa ke kantor Kejari Bandung. Diduga pria tersebut terjerat kasus dan menjadi incaran penangkapan Kejari.

Dikabarkan pria yang belum diketahui namanya itu terbang dari Banjarmasin menuju Kota Bandung. Berdasarkan informasi yang beredar, ia ditangkap karena tersangkut kasus korupsi di Banjarmasin. "Inisialnya S," kata salah seorang petugas Kejari yang enggan disebutkan namanya.

Namun hingga berita ini ditulis diketahui kasus apa yang menjerat pria beruban tersebut. Belum ada keterangan resmi baik dari pihak bandara maupun Kejaksaan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement