Selasa 17 May 2016 10:19 WIB

Ini Alasan Hodgson tak Sertakan Walcott ke Skuat Inggris

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Israr Itah
Theo Walcott
Foto: EPA/NIGEL RODDIS
Theo Walcott

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON--Bintang Arsenal, Theo Walcott, tak dipanggil ke dalam skuat Timnas Inggris untuk Piala Eropa 2016. Pelatih Inggris, Roy Hodgson secara mengejutkan lebih memilih bintang muda Manchester United, Marcus Rashford dan winger Andros Townsend dari tim yang baru terdegradasi musim ini, Newcastle United.

Meski banyak dipertanyakan, namun Hodgson punya alasan kuat meninggalkan Walcott.

"Ini keputusan sulit karena banyak pemain yang saya hormati. Namun untuk Walcott, saya pikir musim ini Townsend menujukkan hal lebih positif di lapangan," kata Hodgson dikutip dari EPSN, Selasa (17/5).

Pelatih asli Inggris ini berujar, Walcott tidak memenuhi standar paling dasar, yakni bermain reguler bersama klub. Dia mengatakan bahkan sejak Desember 2015, pemain 27 tahun itu sudah jarang terlihat di atas lapangan. 

"Pada saat yang sama Townsend bisa jadi pilihan utama dan melakukan tugasnya pada setiap pertandingan dengan sangat baik," kata dia.

Baca juga: Kecewanya Theo Walcott tak Masuk Skuat Inggris untuk Piala Eropa

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement