Kamis 19 May 2016 10:30 WIB

Kronologi Tabrakan Kereta dengan Mobil dan Busway di Gunung Sahari

Rep: c21/ Red: Bilal Ramadhan
Tabrakan Kereta (Ilustrasi)
Foto: Republika/Sukimintoro
Tabrakan Kereta (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beruntung tdak ada korban tewas dalam kecelakaan Kereta Api Senja Utama Solo vs Toyota Avanza B 2198 TFO dan Busway B 7258 TGB terjadi palang pintu perlintasan kerera api wilayah Pademangan, Jakarta Utara, Kamis (19/5) pagi.

"Kronologi kejadian awalnya Kereta Api Senja Solo melaju dari arah timur ke barat (menuju Stasiun Kota) tepatnya di palang pintu kereta api menabrak kendaraan toyota avanza B 2198 TFO," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Awi Setiyono, Kamis (19/5).

Awalnya Avanza yang dikemudikan Didi Juhendi yang melaju dari arah Ancol menuju Senen di Jalan Gunung Sahara ditabrak KA. Setelah menabrak mobil tersebut selanjutnya KA menabrak kendaraan Busway yang dikemudikan Adil Setiawan yang melaju dari arah Senen menuju Ancol.

Akibat kecelakaan tersebut kedua pengemudi Didi Juhendi dan Adil Setiawan mengalami luka serta kedua kendaraan mengalami kerusakan. Kata Awi menurut keterangan saksi di TKP petugas palang pintu terlambat untuk menutup sehingga terjadi tabrakan tersebut.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement