Jumat 20 May 2016 16:19 WIB

"Surga Menanti the Movie" Siap Tayang Bulan Ramadhan

Surga Menanti the Movie
Surga Menanti the Movie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menyambut bulan suci Ramadhan, rumah produksi Khanza Film siap menghadirkan film terbaru mereka. Bertajuk "Surga Menanti The Movie", film yang disutradarai Hasto Broto ini akan menjadi film yang tidak hanya menghibur namun juga film dengan pesan yang kuat.

"Saya ingin syiar melalui film. Film edukatif untuk keluarga," ujar Dyah Kalsitorini, produser sekaligus penulis skenario "Surga Menanti The Movie", beberapa waktu lalu di Jakarta.

"Surga Menanti The Movie" bercerita tentang Humaira (Pipiek Dian Irawati) dan Yusuf (Agus Kuncoro) yang bercita-cita anaknya menjadi seorang penghafal Alquran. Dengan tekad yang kuat, akhirnya di usianya yang ke-10, Dafa (Syakir Daulay), anak Humaira dan Yusuf yang menuntut ilmu di pesantren milik Kyai Sula (Muhammad Syakir Sula) dan ustadzah Rumaisha (Astri Ivo), sudah berhasil hafal 27 jus.

Hingga suatu ketika Yusuf datang ke pesantren dan meminta Dafa pulang karena sang ibu divonis Leukimia dan kondisinya semakin berat. Setelah itu babak baru kehidupan Dafa dimulai. Sambil merawat sang ibu, Dafa terus berusaha menghafal Alquran. Walaupun hal tersebut bukan hal mudah dengan kondisi yang ada. Belum lagi Eben, tetangga Dafa yang iri. Serta Safina dan Safira, dua anak kembar yang ingin jadi penghapal Alquran namun tidak diizinkan ayahnya.

"Kita ingin siapapun setelah nonton film ini ingin jadi penghafal Alquran," kata Dyan.

Selain nama-nama di atas, film ini turut dibintangi Della Puspita, Vivid F Argarini serta didukung oleh yayasan Syekh Ali Jaber.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement